Senam Body Language Buat Menurunkan Berat Badan – Senam BL atau Body Language cukup populer di Indonesia. Senam jenis ini bisa dilakukan dalam kondisi yang fun dan tidak membosankan. Tidak heran jika banyak sekali pelaku diet yang memilih jenis senam ini untuk dilakukan sebagai salah satu cara menguruskan badan. Dan benar, senam ini memang secara khusus bisa memberikan manfaat penurunan berat badan tersebut. Seperti apa dan manfaat apa saja yang bisa didapat dari senam BL ini?
Manfaat senam body language dan perbedaannya dengan senam lain
Manfaat senam BL
Senam BL yang banyak dilakukan oleh kaum Hawa memiliki banyak manfaat, di antara manfaat senam BL buat wanita adalah sebagai berikut;
Pertama, membentuk tubuh
Yang jelas, siapapun Anda wanita di dunia ini ingin memiliki bentuk tubuh yang indah. Dan senam BL bisa menjadi alternatif solusinya. Pembakaran kalori dan lemak yang terjadi pada saat melakukan senam BL bisa mengencangkan tubuh.
Kedua, menjaga kesehatan
Selanjutnya manfaat senam body language ini juga terkait dengan kesehatan tubuh secara menyeluruh. Dalam hal ini, ada beberapa organ penting yang terjaga kesehatannya ketika kita mau rutin melaksanakan senam BL. Organ-organ tersebut di antaranya adalah jantung, paru-paru, dan yang lainnya. Bahkan, sistem peredaran darah pun ikut merasakan manfaat senam BL jika dilakukan secara rutin.
Ketiga, untuk keharmonisan rumah tangga
Ada satu manfaat penting buat perempuan yang melakukan senam BL ini. Yakni untuk menjaga keharmonisan. Di mana senam ini berimbas juga pada kesehatan organ tersembunyi wanita. Organ tersebut bisa lebih kencang sehingga sangat baik untuk menjaga hubungan antara suami dan istri dalam rumah tangga.
Perbedaan senam BL dengan senam lainnya
Pertanyaan kemudian adalah mengapa BL perlu dilakukan untuk menurunkan berat badan dan apa bedanya dengan senam lainnya? Secara umum, perbedaan senam BL dengan senam lain adalah pada tingkat olahraganya. Di mana senam ini lebih berat jika dibandingkan dengan salsa dan juga senam aerobik yang juga sama-sama memiliki kemampuan untuk membantu program diet. Namun, perlu Anda tahu kalau 3 jenis senam ini memiliki titik fokus yang berbeda dalam hal bantuannya untuk program diet alami.
Baca Juga: Rahasia Mengurangi Berat Badan Tanpa Diet
Senam aerobik lebih fokus pada pembakaran kalori atau difokuskan pada latihan kardio saja. Sementara senam salsa bisa membantu mengencangkan perut sesuai dengan gerakannya yang dititikberatkan pada perut. Sedangkan senam BL lebih utama bisa mengencangkan otot di seluruh tubuh. Dengan demikian, bagian tubuh pun terlihat lebih kencang dan oke. Bentuk tubuh pun secara menyeluruh bisa terbentuk dengan indahnya.
Kaitannya dalam penurunan berat badan, senam Body Language ini jelas sangat bermanfaat. Sebab pembakaran lemak yang ada di seluruh tubuh biasanya juga dibarengi dengan penurunan berat badan yang signifikan. Jadi, siapa yang akan diuntungkan dengan melakukan senam yang bisa dilakukan 3 kali dalam 1 Minggu dengan tempo setengah sampai 1 jam ini? Tentu diri Anda sendiri bukan? Bagaimanapun kesehatan juga masuk dalam ranah investasi, lho?
Kaitannya dalam penurunan berat badan, senam Body Language ini jelas sangat bermanfaat. Sebab pembakaran lemak yang ada di seluruh tubuh biasanya juga dibarengi dengan penurunan berat badan yang signifikan. Jadi, siapa yang akan diuntungkan dengan melakukan senam yang bisa dilakukan 3 kali dalam 1 Minggu dengan tempo setengah sampai 1 jam ini? Tentu diri Anda sendiri bukan? Bagaimanapun kesehatan juga masuk dalam ranah investasi, lho?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar