Makanan Berprotein untuk Menu Makanan Diet Sarapan | Cara Diet Sehat

Makanan Berprotein untuk Menu Makanan Diet Sarapan


Makanan Berprotein untuk Menu Makanan Diet Sarapan – Dalam artikel kami sebelumnya, kami pernah membahas tentang menu makanan diet sehat saat sarapan yang tidak lain adalah makanan yang mengandung protein. Dalam artikel tersebut dijelaskan tentang protein yang merupakan kandungan baik untuk tubuh karena selain mengenyangkan juga bisa memberi tenaga dari pagi hingga siang hari. Nah, untuk membantu Anda untuk menemukan makanan sehat yang memiliki kandungan super protein, kami akan sajikan beberapa makanan berikut kandungan protein di dalamnya. Silakan disimak.

Ini Dia Makanan Berprotein Untuk Menu Makanan Diet Sarapan yang Lezat

Makanan Berprotein untuk Menu Makanan Diet Sarapan

Telur

Makanan sehat yang bisa Anda konsumsi karena kandungan proteinnya banyak adalah telur. Makanan satu ini menjadi menu andalan untuk sarapan bagi sebagian orang termasuk artis. Sebagian orang memilih untuk mengonsumsi putihnya saja tanpa kuning telur karena mengandung kolesterol. Namun, yang perlu anda tahu adalah 1 telur dalam ukuran besar mengandung sekitar 6 gram protein. Di mana protein ini bisa didapatkan dari telur yang direbus. Anda pun bisa memilih sarapan pagi sebanyak 1 hingga 2 telur untuk memperoleh tenaga dan agar tidak mudah lapar.

Yoghurt rendah lemak

Makanan selanjutnya yang mengandung protein dan bisa Anda konsumsi adalah yoghurt rendah lemak. Makanan ini bisa menjadi pilihan yang bijak karena selain mengandung protein juga baik untuk saluran pencernaan karena kandungan prebiotiknya. Sebagai tambahan informasi, dalam 4 ons yoghurt terdapat sekitar 6 gram protein yang telah masuk ke dalam tubuh Anda. Anda pun bisa memperoleh manfaatnya dengan konsumsi makanan ini.

Kacang merah

Salah satu jenis kacang-kacangan yang mengandung protein dalam jumlah banyak adalah kacang merah. Kacang yang memiliki rasa enak dan manis ini juga memiliki efek yang mengenyangkan ketika dikonsumsi. Hindari penambahan gula saat memasukkan menu makanan diet sarapan pagi ini ke dalam menu harian Anda. Karena ini akan menambah jumlah kalori serta gula yang masuk dalam tubuh. Lebih baik direbus dan Anda berhak atas 7 gram protein dari setengah cangkir kacang merah yang dimasak.

Jenis kacang-kacangan lain

Selain kacang merah, banyak jenis kacang-kacangan yang bisa Anda masukkan dalam menu makanan harian, baik saat sarapan maupun sebagai camilan sehat jelang siang, di antara kacang-kacangan tersebut adalah kacang almond, kacang kenari, kacang tanah, dan yang lainnya. Dalam satu ons kacang tersebut terkandung sekitar 7 gram protein dan ini tentu saja baik untuk tubuh Anda. Apalagi jika Anda sedang melakoni diet menguruskan dan menurunkan berat badan.

Sayuran: brokoli

Sayuran yang mengandung protein dalam jumlah banyak adalah brokoli. Anda bisa mengonsumsi sayuran ini sebanyak setengah cangkir dan berhak atas 2 gram protein yang dikandungnya. Selain brokoli, Anda juga bisa mengonsumsi bayam, atau sayuran hijau lainnya.

Demikian informasi tentang menu makanan diet sarapan yang bisa kami sajikan. Selamat memilih satu di antara makanan berprotein untuk menu makanan harian Anda.

Salam Diet Sehat – www.dietsehatcantik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar