Daftar Menu Makanan Sehat Sahur Untuk Ramadhan 1435 H | Cara Diet Sehat

Daftar Menu Makanan Sehat Sahur Untuk Ramadhan 1435 H


Bulan puasa Ramadhan tinggal 20-an hari lagi, berbagai persiapan termasuk persiapan menu makanan sehat sahur pun disiapkan. Menu makanan sehat yang akan dibahas dalam artikel ini akan melengkapi kebutuhan Anda yang membutuhkan informasi tentang bagaimana memilih makanan yang cocok untuk sahur sehingga dapat menjaga stamina tubuh Anda selama sehari penuh menjalani ibadah puasa. Menu apa sajakah itu? Kami akan mengajak Anda untuk membahasnya satu per satu.

Inilah daftar menu makanan sehat sahur saat datang puasa Ramadhan

Daftar Menu Makanan Sehat Sahur Untuk Ramadhan

Pertama, menu sayur untuk sahur saat Ramadhan

Beberapa olahan makanan yang bisa Anda masak saat sahur adalah sayuran yang mengandung nutrisi lengkap ditambah dengan vitamin, elektrolit, dan ion bagi tubuh. Beberapa masakan di bawah ini bisa Anda coba untuk dimasak saat sahur dan dihidangkan bersama lauk dan makanan lain di atas meja makan;

Sayur jantung pisang. Sayuran ini bisa Anda olah dengan cara ditumis atau direbus. Yang perlu Anda lakukan saat memasak jantung pisang adalah mencucinya hingga bersih terlebih dahulu dan kombinasikan dengan lauk yang paling tepat. Menu sayuran sehat lainnya yang bisa Anda masak adalah tumis buncis jagung muda, omelet sayur, oseng-oseng buncis, tumis taoge, lalapan, cah bunga bawang, tumis sayuran hijau, dan lain-lain. Anda juga bisa membuat sayur bening saat sahur.

Kedua, menu lauk untuk sahur saat Ramadhan

Menu makanan sehat sahur untuk Ramadhan ini akan terasa lengkap jika Anda memilih olahan yang direbus, dikukus, dan tidak digoreng. Pasalnya, menu gorengan akan membuat Anda cepat haus dan lidah serta tenggorokan akan terasa kering. Menu seperti semur telur bungkus, tahu masak cabai hijau, orak arik, tahu isi daging suwir, ayam bakar pedas manis, atau menu makanan yang diolah secara sehat lainnya bisa menjadi pilihan terbaik untuk Anda saat sahur.

Ketiga, buah untuk camilan saat sahur di bulan Ramadhan

Jika Anda menginginkan hidangan yang bisa menyegarkan sebagai penutup, cobalah mengonsumsi buah segar. Buah seperti apel, lemon, buah pepaya, buah semangka, melon, dan buah-buah yang cocok untuk diet menurunkan berat badan bisa Anda jadikan pilihan terbaik. Buah-buahan ini juga bisa Anda jadikan sebagai jus buah agar ada variasi makanan saat sahur. Anda juga bisa membuat buah-buahan ini menjadi sup buah yang menyegarkan.

Keempat, minuman saat sahur di bulan Ramadhan

Untuk hidangan sahur yang sehat, Anda harus mengonsumsi air putih dalam jumlah yang banyak. Ini penting untuk memenuhi kebutuhan elektrolit Anda dalam sehari. Anda juga bisa mengonsumsi air ditambah dengan 2 sendok makan madu untuk menjaga stamina Anda dalam sehari.

Demikian informasi tentang menu makanan sehat sahur saat Ramadhan yang bisa Anda pilih dan konsumsi saat Ramadhan 1435 H, tahun ini.

Semoga bermanfaat

Salam Sehat – www.dietsehatcantik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar