Diet ala Kate Middleton | Cara Diet Sehat

Diet ala Kate Middleton


Diet ala Kate Middleton - Siapa yang tidak penasaran dengan diet ala Kate Middleton yang terkenal dengan tubuhnya yang selalu terlihat ramping dan bugar. Sehingga dia selalu fashionable dengan baju apa saja. Tak jarang, baju yang dia kenakan menjadi trend baru dalam dunia fashion. Meski sederhana, Kate Middleton selalu tampil elegan dan mampu menarik perhatian dunia. Dia  sadar telah menjadi pusat perhatian publik sejak menikah dengan pangeran William. Bahkan saat usai melahirkan, diet tetap memiliki tubuh yang sangat indah.

Diet ala Kate Middleton dikenal dengan nama  diet Dukan. Diet jenis ini ditemukan oleh seorang ahli nutrisi yang berasal Perancis bernama Dr. Pierre Dukan. Dokter ini telah melakukan studi tentang diet ini selama 20 tahun dan kemudian menerbitkannya dalam sebuah buku. Diet ini semakin dikenal saat Carol Middleton (ibu dari Kate Middleton) merekomendasikan jenis diet ini kepada anak kesayangannya, Kate. Diet dukan sendiri lebih berfokus pada diet protein tinggi, rendah kolesterol atau rendah lemak. Diet ini memiliki 4 tahapan atau fase yang harus dipenuhi, berikut ulasannya.

Inilah diet ala Kate Middleton yang harus Anda ketahui

Diet ala kate Middleton

Pertama, serangan

Tahapan ini membuat seorang pelaku program penurunan berat badan untuk mengonsumsi protein tinggi yang tidak mengandung lemak seperti kalkun tanpa kulit, daging sapi yang rendah lemak, ikan, dan dada ayam yang notabene merupakan bagian ayam yang paling sehat. Menu ini akan semakin bertambah baik jika ditunjang dengan 1,5 sendok makan kulit gandum setiap hari sekaligus memperbanyak konsumsi air.

Cara mengolah makanan pun menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari diet dukan. Adalah cara memasak dengan disangrai dan dipanggang sebagai pengganti cara memasak dengan digoreng. Hal ini ditujukan untuk mendapatkan kandungan yang rendah lemak namun tinggi protein. Jadi, jika Anda mengolah makanan yang disebutkan di atas, Anda harus hati-hati. Bisa jadi Anda sudah pandai memilih menu makanan, tetapi jika salah dalam mengolah, hasilnya akan sama saja.
Makanan yang harus dihindari dalam diet dukan adalah babi, kacang-kacangan, sekaligus daging sapi yang penuh dengan lemak. Sisi positif dari diet ini adalah Anda bebas mengonsumsinya sebanyak porsi yang Anda inginkan, batasnya selama 10 hari.

Kedua, menjelajah

Tahapan ini mengajarkan pada Anda untuk mendapatkan kandungan makanan yang lebih natural. Adalah sayuran yang menjadi bagian utama dari tahapan ini. Selain itu, Anda juga bisa mengombinasikannya dengan protein alami lainnya. Nah, jika 10 hari pertama Anda belum bisa merasakan penurunan berat badan, maka di tahapan inilah Anda akan mulai merasakannya. Berada di tahap ini hanya perlu waktu 3 hari saja.

Ketiga, konsolidasi

Di sini Anda sudah boleh mengonsumsi roti, keju, dan buah-buahan. Anda juga boleh mengonsumsi dua porsi karbohidrat dalam satu hari. Selain itu, sepekan dua hari Anda juga bisa konsumsi dessert dan anggur. Anda perlu berada di tahap ini selama 5 hari.

Keempat, stabilisasi

Inilah proses kestabilan diet, bagaimana tidak? Saat ini Anda bebas untuk mengonsumsi apapun yang Anda inginkan. Selama Anda mau untuk kembali ke tahapan protein, kulit gandum, dan perbanyak air putih dalam jangka waktu sepekan.

Semua tahapan di atas dijalani dengan sangat tekun dan disiplin oleh Kate Middleton. Maka dari itu, diet ala Kate Middleton ini bisa berhasil dengannya. Kate bahkan bisa mendapatkan berat badan 54 kg, padahal tinggi badannya 177 cm. Wow! Jika Anda ingin tahu diet ala Tina Toon yang mampu menurunkan 25 kg dalam 8 bulan, cek dalam artikel kami sebelumnya.

Semoga bermanfaat

Salam Diet Sehat Cantik – www.dietsehatcantik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar